25 C
Yogyakarta
Senin, 10 Februari 2025
BerandaArtikelWaspada! HMPV Ancam Kesehatan Masyarakat

Waspada! HMPV Ancam Kesehatan Masyarakat

Baru-baru ini, dunia kembali digemparkan dengan merebaknya virus yang berasal China. Dilaporkan virus ini telah ditemukan di negara Indonesia. HMPV, sebuah virus yang menyebabkan infeksi saluran pernapasan, sering terdengar dalam beberapa tahun terakhir. Meskipun tidak sepopuler Covid-19, HMPV tetap saja perlu kita waspadai. Walau terdengar asing, virus ini telah lama ditemukan di Indonesia dan menjadi perhatian serius para ahli medis.

Apa Itu HMPV?

Human Metapneumovirus (HMPV) adalah virus yang menginfeksi saluran pernapasan akut, terutama pada anak-anak. Gejalanya mirip dengan flu biasa seperti, demam, batuk, pilek, dan sesak napas. Meskipun umumnya tidak berbahaya, virus ini dapat menjadi perhatian serius bagi anak-anak, lansia dan orang-orang yang memiliki imun lemah.

Mengapa HMPV Menjadi Ancaman?

HMPV bukanlah virus yang mematikan. Virus ini memiliki karakteristik yang mirip dengan flu biasa sehingga seringkali luput dari perhatian dan tidak segera ditangani. Penularan yang cepat menjadi salah satu perhatian dari adanya HMPV. HMPV sangat mudah menular melalui droplet dari individu yang terinfeksi. Potensi penyakit komplikasi juga rentan terhadap kelompok yang memiliki kekebalan tubuh yang rendah seperti bayi, anak-anak, lansia, dan orang dengan penyakit kronis. Hingga saat ini, belum ada vaksin yang efektif untuk mencegah infeksi HMPV.

Bagaimana Mencegah HMPV?

Beberapa langkah pencegahan dapat dilakukan untuk mengurangi risiko infeksi. Sebagai masyarakat, kita diimbau untuk menjaga pola hidup sehat dan istirahat yang cukup. Selain itu, beberapa protokol kesehatan 3M juga dapat dilakukan seperti mencuci tangan secara teratur, menjaga jarak saat berada di kerumunan , dan memakai masker terutama saat musim flu.

HMPV mungkin bukan nama yang sering kita dengar, namun ancamannya terhadap kesehatan tidak boleh dianggap remeh. Yang terpenting adalah meningkatkan kesadaran dan menerapkan langkah-langkah pencegahan. Semua itu dilakukan agar kita dapat melindungi diri sendiri dan mencegah penyebaran infeksi HMPV di masyarakat.

Oleh: Jundan Afkar
Editor: Khalish Zeinadin
Disclaimer: Konten adalah hak cipta dan tanggung jawab masing-masing pembuat, kecuali dinyatakan sebaliknya. Selengkapnya

Tinggalkan Komentar

Silakan tulis komentarmu!
Silakan masukkan namamu di sini

Ikuti KweeksNews!

105FansSuka
1,153PengikutIkuti
41PengikutIkuti

Kiriman Terbaru

- Iklan -