Semarak Milad Mu'allimin 102
Semarak Milad Mu’allimin (SMM) merupakan acara tahunan yang diselenggarakan oleh PR IPM Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta. Acara ini diselenggarakan untuk memeriahkan milad Madrasah Mu’allimin, yang pada tahun 2020 ini menginjak usia ke-102 tahun.
Acara ini diisi dengan berbagai macam kompetisi dan kegiatan yang ditujukan kepada seluruh santri Madrasah Mu’allimin. Tema yang dibawa pada Semarak Milad Mu’allimin ke-102 pada tahun 2020 ini adalah “Melangkah di Lembaran Baru, Wujudkan Mu’allimin yang Inovatif Berkemajuan”.
Acara ini diharapkan bisa menjadi ajang dan wadah berkreasi seluruh santri Madrasah Mu’allimin, sehingga dapat memunculkan energi positif, menumbuhkan semangat belajar, dan menjadikan santri Mu’allimin kader yang militan, sebagai generasi muda penerus bangsa.
Jadwal
Kompetisi Internal
15 November - 2 Desember 2020
Tabligh Akbar
20 November 2020
Webinar AFS
22 November 2020
Seminar Kesehatan
24 November 2020
Seminar Kekaderan
26 November 2020
Malam Puncak
3 Desember 2020